DPRD Depok: LKS Mahal dan Bikin Malas

Written By Kompdub on Jumat, 12 Juli 2013 | 19.47





JAKARTA, KOMPAS.com — Banyak orangtua siswa di Depok, Jawa Barat, keberatan membeli buku lembar kerja siswa (LKS). DPRD Depok pun akan mendesak Dinas Pendidikan Kota Depok untuk menghapus buku LKS.

"Kami banyak mendapatkan laporan dari masyarakat mengenai mahalnya harga buku LKS. Bagi yang tidak mampu, mengeluarkan uang untuk beli buku LKS Rp 200.000 sangat berat. Makanya, kami minta LKS dihapus saja," kata Ketua Komisi D DPRD Kota Depok, Muttaqin, di Balaikota Depok, Jumat (12/7/2013).

"Kami Komisi D akan menyampaikan hal ini ke Dinas Pendidikan Kota Depok," lanjutnya.

Selain mahal, menurut Muttaqin, buku LKS perlu dihapus karena belum tentu sesuai kebutuhan sekolah dan membuat guru tidak kreatif dan membuat siswa malas menulis.

"Setiap sekolah kan tentunya membutuhkan ragam materi yang berbeda dan pemberian materi itu disesuaikan dengan program sekolah itu. Makanya, lebih baik para guru yang membuat LKS dan soalnya. Biar guru lebih kreatif lagi, apalagi Kurikulum 2013 akan digunakan," paparnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Herry Pansila, menyatakan pihaknya mendukung keinginan Komisi D DPRD Kota Depok.

"Kami sudah memiliki LKS online. Jadi, siswa yang mau belajar dapat membuka internet untuk mengerjakan soal dan melihat materi. Saya yakin pihak sekolah tidak masalah untuk membuat lembaran kerja," katanya.

Sementara itu, Wati (35) mengaku membeli LKS seharga Rp 200.000 dan buku paket seharga Rp 200.000 untuk anaknya yang duduk di Kelas V sebuah sekolah di Depok.




Editor : Tjatur Wiharyo
















Anda sedang membaca artikel tentang

DPRD Depok: LKS Mahal dan Bikin Malas

Dengan url

http://asmaracun.blogspot.com/2013/07/dprd-depok-lks-mahal-dan-bikin-malas.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

DPRD Depok: LKS Mahal dan Bikin Malas

namun jangan lupa untuk meletakkan link

DPRD Depok: LKS Mahal dan Bikin Malas

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger