Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts Today

Basuki Ingin Ubah Kedubes Inggris Jadi Taman

Written By Kompdub on Sabtu, 28 September 2013 | 19.58





JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ingin mengubah gedung Kedutaan Besar Inggris di Jalan MH Thamrin menjadi taman. Pemerintah Provinsi DKI akan membeli lahan Kedubes Inggris tersebut.


"Kedubes Inggris, kan mau pindah, tuh. Kita nanya Kedubes Inggris, mau jual tanahnya enggak ke Pemprov DKI? Kita mau bikin taman," kata Basuki di Jakarta Convention Center, Sabtu (28/9/2013).


Basuki mengatakan, Pemprov DKI ingin memperbanyak ruang publik dan kawasan terbuka hijau di sepanjang Jalan Sudirman hingga Thamrin. Pemprov DKI berencana membongkar pagar-pagar gedung perkantoran di sepanjang jalan tersebut. Basuki menyebutkan, pekan lalu Pemprov DKI telah mengirimkan surat ke kedutaan besar negara sahabat dan kementerian di sepanjang jalan tersebut. Basuki yakin tidak akan sulit untuk meminta izin mereka untuk membongkar pagar bangunan.


Menurut Basuki, pembongkaran pagar gedung itu justru akan menguntungkan. "Lama-lama orang-orang gedung akan sadar kalau itu akan menguntungkan mereka, kok. Coba bayangin kalau di sebelah itu ada tembok besar, enggak bisa dimanfaatin bersama. Kalau dilepas, kan bisa dimanfaatin," kata Basuki.


Keuntungan lain, Pemprov DKI berencana membuat sepanjang jalan itu sebagai tempat pasar malam selama 24 jam. Tempat itu akan disediakan untuk pedagang kaki lima (PKL) yang telah diseleksi dan dididik. Mereka diminta tertib dan tidak diperbolehkan membuang sampah sembarangan. Basuki yakin bahwa peniadaan pagar itu justru dapat meningkatkan keamanan di kawasan itu.


"Justru keamanan terbaik itu. Kalau orang lalu-lalang, ada kios-kios, komersil, untungkan mereka," katanya.


Menurut Basuki, hal ini juga tidak akan membuat kemacetan. Peniadaan pagar sepanjang jalan Sudirman-Thamrin ditargetkan dimulai tahun ini.





Editor : Laksono Hari Wiwoho


















19.58 | 0 komentar | Read More

Basuki Ingin Ubah Kedubes Inggris Jadi Taman





JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ingin mengubah gedung Kedutaan Besar Inggris di Jalan MH Thamrin menjadi taman. Pemerintah Provinsi DKI akan membeli lahan Kedubes Inggris tersebut.


"Kedubes Inggris, kan mau pindah, tuh. Kita nanya Kedubes Inggris, mau jual tanahnya enggak ke Pemprov DKI? Kita mau bikin taman," kata Basuki di Jakarta Convention Center, Sabtu (28/9/2013).


Basuki mengatakan, Pemprov DKI ingin memperbanyak ruang publik dan kawasan terbuka hijau di sepanjang Jalan Sudirman hingga Thamrin. Pemprov DKI berencana membongkar pagar-pagar gedung perkantoran di sepanjang jalan tersebut. Basuki menyebutkan, pekan lalu Pemprov DKI telah mengirimkan surat ke kedutaan besar negara sahabat dan kementerian di sepanjang jalan tersebut. Basuki yakin tidak akan sulit untuk meminta izin mereka untuk membongkar pagar bangunan.


Menurut Basuki, pembongkaran pagar gedung itu justru akan menguntungkan. "Lama-lama orang-orang gedung akan sadar kalau itu akan menguntungkan mereka, kok. Coba bayangin kalau di sebelah itu ada tembok besar, enggak bisa dimanfaatin bersama. Kalau dilepas, kan bisa dimanfaatin," kata Basuki.


Keuntungan lain, Pemprov DKI berencana membuat sepanjang jalan itu sebagai tempat pasar malam selama 24 jam. Tempat itu akan disediakan untuk pedagang kaki lima (PKL) yang telah diseleksi dan dididik. Mereka diminta tertib dan tidak diperbolehkan membuang sampah sembarangan. Basuki yakin bahwa peniadaan pagar itu justru dapat meningkatkan keamanan di kawasan itu.


"Justru keamanan terbaik itu. Kalau orang lalu-lalang, ada kios-kios, komersil, untungkan mereka," katanya.


Menurut Basuki, hal ini juga tidak akan membuat kemacetan. Peniadaan pagar sepanjang jalan Sudirman-Thamrin ditargetkan dimulai tahun ini.





Editor : Laksono Hari Wiwoho


















19.47 | 0 komentar | Read More

Artis Ibukota Hibur Pengunjung IIMS 2013


Jakarta - Menjelang hari terakhir perhelatan otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, artis-artis ibukota ikut meramaikan panggung booth para peserta Agen Pemegang Merek (APM).


Sabtu ini (28/9), di booth Toyota, penyanyi Once Mekel berhasil memikat para pengunjung.
Di waktu yang sama, jebolan Indonesian Idol, Citra Scholastika hadir menghibur para pengunjung booth Daihatsu dengan konsep akustik. Citra membawakan beberapa lagu termasuk lagu Diamond milik Rihanna. Selain Citra, sore ini Tompi dan Marcel Siahaan juga mengisi acara di booth Daihatsu.


Selain Toyota dan Daihatsu, berbagai booth APM menghadirkan artis yang menyedot perhatian pengunjung. Nissan menghadirkan Duo Maia.


Honda menampilkan Brand Ambassadornya, idol group JKT48. Sekitar panggung Honda langsung dipenuhi penggemar JKT48 maupun pengunjung, dari para remaja hingga keluarga. Bahkan terlihat beberapa orangtua menggendong anaknya agar anak-anaknya dapat melihat sister group dari AKB48 ini.


Esok hari, kemeriahan IIMS 2013 masih akan berlangsung. Toyota akan menghadirkan penyanyi muda Alika serta Nidji dan Ello akan membuat pengunjung bernyanyi bersama di Daihatsu. Andien juga akan hadir di booth Nissan.


19.38 | 0 komentar | Read More

PBB: Jokowi, Selesaikan Saja Tugas Gubernur






BENGKULU, KOMPAS.com - Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) MS Kaban mengatakan, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo sebaiknya menyelesaikan tugasnya sebagai gubernur hingga akhir masa bakti. Hal ini dikatakannya menanggapi kuatnya dorongan kepada politisi PDI Perjuangan itu untuk maju sebagai calon presiden.

"Jokowi kan di mana-mana bilang tidak akan mencalonkan diri menjadi presiden, itu kan sudah komitmen dia. Jadi, peluang Jokowi jadi calon presiden tertutup. PDI-P juga masih bungkam. Biarkan Jokowi menyelesaikan tugasnya sebagai gubernur," kata MS Kaban, saat menghadiri pembekalan calon anggota legislatif PBB, di Bengkulu, Sabtu (28/9/2013).

Menurutnya, jika Jokowi maju sebagai capres, maka ia tidak menepati janjinya sendiri.

Sementara itu, ia menegaskan, PBB tetap akan mencalonkan Yusril Ihza Mahendra sebagai calon presiden yang akan diusung pada Pemilihan Presiden 2014. Kaban mengatakan, partainya tidak menutup koalisi dengan partai lain.

"Kita siap berkoalisi dengan partai mana pun, selagi ideologinya bukan komunis," kata mantan Menteri Kehutanan ini.

Pada Pemilu 2014, PBB menargetkan 8 persen suara dan masuk dalam jajaran partai menengah. 




Editor : Inggried Dwi Wedhaswary







Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:











19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Dani Pedrosa Kuasai Sesi Latihan Bebas Empat GP Aragon





ARAGON, KOMPAS.com - Dani Pedrosa memimpin sesi latihan bebas empat GP Aragon yang berlangsung di Sirkuit MotorLand Aragon, Sabtu (28/9/2013). Pebalap Honda ini mencatat waktu 1 menit 48,796.

Mendung membayangi sesi latihan bebas empat yang berlangsung 30 menit, atau 15 menit lebih pendek dibanding tiga sesi sebelumnya. Jorge Lorenzo memimpin daftar pencatat waktu tercepat setelah menyelesaikan putaran ketiga dalam 1 menit 49,557 detik.

Tapi tak berselang lama, Cal Crutchlow menggesernya, dengan catatan waktu 1 menit 49,125 detik. Lorenzo merosot ke urutan tiga, setelah Stefan Bradl memperbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 49,203 detik.

Marquez merebut posisi teratas setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 48,815 detik. Rekan satu timnya, Pedrosa, menempel di urutan dua, setelah berhasil mencatat waktu 1 menit 48,927 detik.

Pedrosa mempertajam catatan waktunya setelah menutup putaran ketujuh dalam 1 menit 48,796 detik, yang mengantarnya ke posisi teratas, menggeser Marquez. Hingga sesi habis, catatan waktu Pedrosa tak terlewati pebalap lain.

Sesi kualifikasi pertama akan berlangsung mulai pukul 14.10 waktu setempat atau 19.10 WIB, dilanjutkan dengan kualifikasi kedua.

Hasil Sesi Latihan Bebas Empat:
1.     Dani Pedrosa     ESP    Repsol Honda Team (RC213V)     1m    48.796s    
2.     Marc Marquez     ESP    Repsol Honda Team (RC213V)     1m    48.815s    
3.     Cal Crutchlow     GBR    Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)     1m    49.125s    
4.     Stefan Bradl     GER    LCR Honda MotoGP (RC213V)     1m    49.183s    
5.     Jorge Lorenzo     ESP    Yamaha Factory Racing (YZR-M1)     1m    49.221s    
6.     Valentino Rossi     ITA    Yamaha Factory Racing (YZR-M1)     1m    49.222s    
7.     Alvaro Bautista     ESP    Go&Fun Honda Gresini (RC213V)     1m    49.506s    
8.     Andrea Dovizioso     ITA    Ducati Team (GP13)     1m    50.359s    
9.     Bradley Smith     GBR    Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)     1m    50.397s    
10.     Nicky Hayden     USA    Ducati Team (GP13)     1m    50.439s    
11.     Aleix Espargaro     ESP    Power Electronics Aspar (ART CRT)     1m    50.726s    
12.     Andrea Iannone     ITA    Energy T.I. Pramac Racing (GP13)     1m    50.775s    
13.     Claudio Corti     ITA    NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)*     1m    51.513s    
14.     Yonny Hernandez     COL    Ignite Pramac Racing (GP13)     1m    51.526s    
15.     Danilo Petrucci     ITA    Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)*     1m    51.568s    
16.     Hiroshi Aoyama     JPN    Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)*     1m    51.746s    
17.     Colin Edwards     USA    NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)*     1m    51.775s    
18.     Michael Laverty     GBR    Paul Bird Motorsport (ART CRT)     1m    52.105s    
19.     Hector Barbera     ESP    Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)*     1m    52.145s    
20.     Randy De Puniet     FRA    Power Electronics Aspar (ART CRT)     1m    52.148s    
21.     Luca Scassa     ITA    Cardion AB Motoracing (ART CRT)     1m    52.896s    
22.     Bryan Staring     AUS    Go&Fun Honda Gresini (FTR-Honda CRT)     1m    53.159s    
23.     Lukas Pesek     CZE    Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)*     1m    53.705s    
24.     Damian Cudlin     AUS    Paul Bird Motorsport (PBM-ART CRT)*     1m    54.292s    
* Standard ECU.

Fastest practice time:
Marc Marquez ESP    Honda 1m 48.987s (FP2)

Official Aragon MotoGP records:
Best lap:
Casey Stoner AUS Honda1m 48.451s (2011)
Fastest race lap:
Casey Stoner AUS Honda1m 49.046s (2011)

2013 Aragon MotoGP Test (June):
Jorge Lorenzo ESP    Yamaha 1m 48.076s




Editor : Pipit Puspita Rini

















19.11 | 0 komentar | Read More

Model Cantik Asal Rusia Ini Ditangkap Petugas Imigrasi

Written By Kompdub on Jumat, 27 September 2013 | 19.58






JAKARTA, KOMPAS.com -Lazareva Julia (23), seorang wanita muda warga negara Rusia ditangkap pihak Imigrasi Jakarta Selatan akibat penyalahgunaan visa. Tiba di Indonesia dengan menggunakan visa kunjungan, Lazareva justru memanfaatkannya untuk bekerja sebagai model.

Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan Kantor Imigrasi Jakarta Selatan Anggi Wicaksono mengatakan, Lazareva sudah berada di Indonesia sejak Januari 2013. Dia ditangkap di tempat tinggalnya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (27/09/2013) siang.


"Dia ke Indonesia untuk bekerja sebagai model dan sudah berlangsung sejak delapan bulan lalu. Di internet kami menemui banyak foto-fotonya yang berprofesi sebagai model," kata Anggi di kantornya, Jumat sore.


Menurut Anggi, pihaknya juga berencana akan menjerat sebuah agen modeling di Kemang, tempat Lazareva bernaung karena mempekerjakan orang asing tanpa izin.


"Kami akan menjerat pihak agency model AM di Kemang yang mempekerjakannya," tegas Anggi.


Sesuai dengan Pasal 122 a Undang-undang nomor 6 tahun 2011 tenteng keimigrasian, orang asing yang menyalahi izin tinggal terancam penjara selama lima tahun atau denda Rp 500 juta.





Editor : Eko Hendrawan Sofyan
















19.58 | 0 komentar | Read More

Basuki: Kenapa Tidak Suruh Pindahkan Pak SBY?






JAKARTA, KOMPAS.com - Penyataan keras Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang menyebutkan kalau Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi sebaiknya belajar konstitusi terlebih dahulu, mendapat respon dari sang menteri.


Gamawan, diakui Basuki, sempat mengirimkan pesan singkat (SMS) kepadanya. Salah satu, isi pesannya memberi teguran atas ucapan Basuki. "Sudah ditegur kok, biasa saja. Tadi dia sudah SMS, intinya beliau mengatakan bahwa beliau mengerti konstitusi," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Jumat (27/9/2013).


Sayangnya, Basuki tidak menjelaskan secara detail isi perbincangan antara dirinya dengan Gamawan. Yang pasti, kata dia, mereka berdua saling membalas SMS dan menjadi sebuah perbincangan yang panjang.


Menurut Basuki, ada perbedaan persepsi antara Mendagri dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Gamawan menganggap dengan adanya demo penolakan keberadaan Lurah Lenteng Agung Susan Jasmine Zulkifli, akan menurunkan kinerja Lurah Susan.


Melihat itu, Basuki justru berpendapat kalau argumen Gamawan tidak tepat. Jangan sampai, seseorang tidak mendapat pembelaan, hanya karena aksi unjuk rasa oleh sekelompok pihak. "Kenapa tidak suruh pindahkan Pak SBY? Beliau kan sering didemo juga. Soalnya, saya khawatir nih kinerja Pak SBY juga turun. Kalau begitu, dia mesti diganti dong," tegas Basuki.


Selain "menyindir" tentang demo ke Istana, Basuki juga menyinggung Jokowi yang setiap hari mendapatkan aksi unjuk rasa dari berbagai pihak. Misalnya saja dari buruh, sopir metromini, pedagang kaki lima (PKL), kusir andong, dan sebagainya.


Mantan Bupati Belitung Timur itu kemudian mengeluarkan celetukannya. "Saya juga khawatir Pak Jokowi kinerjanya jadi turun, karena didemo terus. Mungkin dia lebih cocok dipindahkan ke Merdeka Utara," canda Basuki lagi.


Merdeka Utara itu merupakan alamat Istana Negara atau tempat berkantor Presiden RI. Pasalnya, apabila pihak Istana didemo, maka tidak ada lagi pihak yang meminta pejabat itu untuk pindah ke jabatan lainnya.


Dalam hal ini, Basuki kembali menyindir Mendagri yang tidak bisa mengomentari Presiden, karena Mendagri adalah anak buah Presiden.


Sebelumnya, Mendagri Gamawan Fauzi meminta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi mengevaluasi penempatan Susan Jasmine Zulkifli sebagai Lurah Lenteng Agung, Jakarta Selatan.


Penolakan warga terhadap Susan dikhawatirkan mengganggu kinerjanya. Mendagri menjelaskan, Jokowi harus mempertimbangkan kemungkinan penurunan kinerja Susan karena tidak didukung warga.


Pasalnya, kata Gamawan, tujuan pemberian jabatan tertentu kepada seseorang adalah kesuksesan program karena kinerja yang baik. Meski demikian, Gamawan menegaskan, agama dan keyakinan seseorang bukan dasar penempatan seseorang pada jabatan dan posisi tertentu.





Editor : Eko Hendrawan Sofyan


















19.47 | 0 komentar | Read More

Istri Daus Mini Beberkan Bukti Perselingkuhan Suami


Depok, Jawa Barat - Kabar perselingkuhan komedian Daus Mini dengan seorang pedangdut, Merry Amril, sedang hangat diperbincangkan. Sang istri sendiri, Yunita Lestari, yang membukanya ke publik. Hal ini pun dijelaskan Yunita saat menggelar jumpa pers di kawasan Margonda, Depok, Jawa Barat, Kamis (26/9).


"Banyak bukti perselingkuhan yang terjadi antara papi (panggilan sayang Daus Mini) dan MA yang aku temui, maka itu aku kesal," ungkap Yunita.


Menurut Yunita, Daus dan Merry tak hanya saling berkirim pesan mesra. Keduanya juga sering bertemu di suatu tempat.


"Selain bbm dan sms ternyata Merry dan papi sering bertemu di tempat yang spesial. Selain itu aku juga dapat foto kemesraan mereka berdua," ungkapnya.


Merry bahkan sering mendatangi Daus. Ia biasanya menghampiri bapak satu anak itu ke lokasi syuting.


"Aku dikasih tahu, ada cewek dateng ke lokasi syuting dengan hari yang sama setelah aku pulang," kata Yunita.


Merry sendiri mengaku hubungannya dengan Daus tidak lebih dari seorang teman. Daus sendiri mengungkap saat ini kondisi hubungannya dengan sang istri memang tengah bermasalah.




19.38 | 0 komentar | Read More

Anas Urbaningrum Sarankan Demokrat Beli \"Kacamata\" Baru




Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum (kiri) bersama penggagas ormas, Gede Pasek Suardika meluncurkan organisasi masyarakat (ormas) Rumah Pergerakan Indonesia, di kediamannya di Jakarta Timur, Minggu (15/9/2013). Anas bersama loyalisnya mendeklarasikan ormas ini yang mengusung gerakan antidiskriminasi dalam bidang hukum, politik dan ekonomi. | TRIBUNNEWS/HERUDIN









JAKARTA, KOMPAS.com
- Mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum kecewa dengan keputusan Fraksi Partai Demokrat yang merotasi beberapa kadernya karena dianggap tidak loyal. Menurut Anas, rotasi yang dilakukan Fraksi Demokrat kali ini sangat tidak elegan.

Anas menuturkan, rotasi di DPR sebenarnya wajar dilakukan sebagai penyegaran dalam rangka peningkatan kinerja. Akan tetapi, khusus untuk kali ini, Anas menganggap Fraksi Demokrat melakukan kesalahan karena mencopot Gede Pasek Suardika dari jabatan Ketua Komisi III dan Saan Mustopa dari jabatan Sekretaris Fraksi Demokrat dengan alasan yang tidak masuk akal.

"Kalau konteksnya dianggap tidak loyal, itu tidak elegan. Tidak loyal kacamatanya dari mana? Kacamata jadul (zaman dahulu) kali. Saran saya beli kacamata baru yang lebih demokratik, sehingga memandang loyalitas lebih demokratis," kata Anas saat dijumpai di Senayan, Jakarta, Jumat (27/9/2013).

Untuk diketahui, gejolak yang timbul dari internal Partai Demokrat menjadi sorotan. Hal ini semakin membesar saat Demokrat menunjuk Ruhut Sitompul menggantikan Gede Pasek Suardika sebagai Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat.

Gede Pasek Suardika dicopot dari jabatannya sebagai Ketua Komisi III DPR terkait dengan keputusannya menjadi Sekretaris Jenderal Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) yang dikomandoi Anas Urbaningrum. Selain Pasek, Demokrat juga mencopot Saan Mustopa yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Fraksi Partai Demokrat.


Ketua Harian DPP Partai Demokrat Syarief Hasan tidak menampik adanya keterkaitan pencopotan tersebut dengan keiikutsertaan kedua kader Demokrat itu di PPI. Pasek dan Saan menerima semua keputusan partainya karena menganggap rotasi sebagai hal yang wajar untuk penyegaran dalam rangka peningkatan kinerja.





Editor : Hindra Liauw


















19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Terhenti di Perempat Final Indonesia GPG, Ahsan/Hendra Tetap Optimistis




Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (kiri)/Hendra Setiawan memberikan keterangan pers usai pertandingan melawan yuniornya, Ronald Alexander/Selvanus Geh, pada babak perempat final Yonex-Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold 2013, di GOR Amongraga, Yogyakarta, Jumat (27/9/2013)./ | KOMPAS.COM/NORMA GESITA








YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti di babak perempat final Yonex-Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold 2013, setelah dikalahkan yuniornya, Ronald Alexander/Selvanus Geh, dengan rubber game 21-8, 21-19, 21-18, dalam 34 menit, di GOR Amongraga, Yogyakarta, Jumat (27/9/2013).

Ahsan/Hendra mendominasi game pertama. Unggul jauh, 12-3, Juara Dunia 2013 ini menyudahi game dengan skor telak 21-8.

Sayang, Ahsan/Hendra tak bisa mempertahankan performa mereka pada game kedua. Ronald/Selvanus dapat mengimbangi permainan seniornya. Setelah menyamakan skor dengan 12 sama, ganda yunior ini menutup game kedua dengan 21-19.

Lebih percaya diri, Ronald/Selvanus tampil maksimal pada game ketiga. Sebaliknya, Ahsan/Hendra justru tertekan dan banyak melakukan kesalahan sendiri. Unggul jauh 16-7, Ronald/Selvanus memenangi game ketiga dengan 21-18.

Ahsan/Hendra tak ingin menganggap kekalahan ini sebagai suatu hal yang memalukan. Sebaliknya, mereka berpandangan positif dan menjadikan hasil ini sebagai pelajaran.

"Kalah ya kalah, kami tak akan beralasan. Mereka (Ronald/Selvanus) memang bermain bagus hari ini. Sementara kami mulai kehilangan fokus sejak game kedua," ungkap Ahsan usai pertandingan. "Menang kalah hal yang biasa. Lagi pula kami bukan robot yang tiap saat bisa menang."

Menurut Hendra, kekalahan mereka menjadi sesuatu yang baik jika dilihat dari sudut pandang lain. "Coba lihat positifnya, sudah ada ganda yunior yang bisa mengalahkan seniornya. Kami berharap mereka bisa terus bermain bagus, paling tidak bisa mencapai final," tandas Hendra.




Editor : Pipit Puspita Rini















19.11 | 0 komentar | Read More

Basuki Membuat Siswa SD Bingung, tetapi Senang

Written By Kompdub on Kamis, 26 September 2013 | 19.58






JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi siswa-siswi SD Global Jaya Internasional, Bintaro, Tangerang Selatan, bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama menjadi momen membahagiakan. Mereka bisa leluasa bertanya banyak hal tentang Jakarta dan kiprah pasangan pemimpin itu. Mereka juga senang karena mendapat jawaban langsung dari Jokowi dan Basuki meskipun bagi mereka sejumlah jawaban itu tampak rumit.


Hal itu dialami oleh Timothy saat ia dan teman-temannya berkunjung ke Balaikota Jakarta, Kamis (26/9/2013). Saat mendapat kesempatan bertanya, bocah berusia 12 tahun itu pun berbicara kepada Basuki dan menanyakan target apa saja yang harus dicapai oleh Jokowi dan Basuki.


"Sederhana saja, penuhi otak, perut, dan dompet warga DKI," jawab Basuki di Balaikota Jakarta, Kamis (26/9/2013).


Basuki kemudian melanjutkan jawabannya dengan menjelaskan berbagai program unggulan yang dari Pemerintah Provinsi DKI tahun ini. Yang pertama adalah Kartu Jakarta Sehat (KJS). Basuki menyebutkan, syarat utama mendapatkan KJS harus dilakukan dengan mendaftar melalui puskesmas. Fasilitas yang diberikan Pemprov DKI untuk program KJS adalah kamar kelas III. Melalui persyaratan itu pula, kata Basuki, akan dengan mudah membedakan warga mana yang merupakan warga kaya dan warga yang membutuhkan fasilitas tersebut.


"Kalau di kelas III itu, ranjangnya bisa sampai sepuluh, tapi kamar mandinya cuma satu. Mana mau orang kayak antre untuk itu?" jelas Basuki.


Program selanjutnya yang diterangkan oleh Basuki adalah Kartu Jakarta Pintar (KJP). Dengan kartu ini, siswa dapat membeli perlengkapan sekolah dan tas sekolah. Namun, Basuki mengingatkan, uang yang ada dalam KJP itu tidak bisa digunakan untuk membeli handphone. Apabila siswa tertangkap basah sedang membeli telepon seluler dengan KJP, maka Pemprov DKI akan mencabut KJP siswa tersebut.


Sampai penjelasan ini, para pelajar SD Global Jaya International tampak serius mendengarkan ucapan Basuki. Sebagian dari mereka ada yang saling mengobrol satu sama lain. Sebagian lainnya terpaku pada sosok Basuki. Siswa tampak lebih serius ketika Basuki memaparkan program berikutnya, yaitu program rumah susun.


Basuki menjelaskan, Pemprov DKI akan membeli lahan baru seluas 400 hektar dan membangun 100.000 unit rusun untuk warga yang belum beruntung. Kawasan rusun itu akan dibangun di kawasan Marunda, Jakarta Utara. Kepada siswa, Basuki menjelaskan bahwa para penghuni rusun hanya dikenakan biaya retribusi Rp 5.000-12.000 per hari. "Kalau ada penghuni yang menyewakan, kita tangkap dan penjarakan," kata Basuki.


Penjelasan berikutnya mengenai transportasi murah. Para pelajar SD itu masih tampak serius mendengarkan penjelasan Basuki. Saat itu, Basuki menjelaskan bahwa unsur transportasi nilainya tidak lebih dari 10 persen nilai upah minimum provinsi (UMP) DKI 2013, yaitu Rp 2,2 juta. Ia menginginkan, nantinya akan mengubah tarif transportasi umum di Jakarta tidak lebih dari Rp 100.000 per bulan per orang. Dengan demikian, warga akan semakin tertarik menggunakan transportasi umum.


Setelah menjelaskan rusun dan transportasi, Basuki melanjutkan penjelasan bahwa PD Pasar Jaya akan membangun pusat logistik di Karawang dan Lampung. Dengan pusat logistik itu, kata dia, warga dapat membeli sembako dengan harga terjangkau. "Tahun 2015 Indonesia sudah masuk Komunitas Asia Tenggara, perdagangan bebas Asia Tenggara. Jangan sampai daya beli kita kalah sama negara lain," kata Basuki mengakhiri penjelasannya.


Bagai Timothy, penjelasan atas pertanyaannya itu cukup rumit. Ia bingung sekaligus senang mendengar jawaban Basuki, tokoh idolanya.


"Bingung, kok bisa sampai ke rusun, terus tiba-tiba ke pasar. Terima kasih buat Pak Ahok sudah menjawab pertanyaan saya," ujarnya.


Selain menjawab pertanyaan tadi, Basuki juga menjawab pertanyaan-pertanyaan lain dari anak-anak tersebut. Ia antara lain mengutip mantan Presiden Amerika Serikat, Abraham Lincoln, tentang seberapa kuat seorang penguasa hingga dapat dipercaya rakyatnya. Basuki juga menuturkan keistimewaan Jakarta kepada pelajar tersebut.





Editor : Laksono Hari Wiwoho
















19.58 | 0 komentar | Read More

Polisi Jadwalkan Kembali Pemeriksa Olga Syahputra, Kamis Depan


Jakarta - Penyidik menjadwalkan panggilan kedua terhadap Olga Syahputra, terkait dugaan perkara pencemaran nama baik, fitnah, perbuatan tidak menyenangkan, serta melanggar UU ITE, Kamis (3/10), pekan depan.


Juru Bicara Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto, mengatakan, sebelumnya penyidik sudah melayangkan surat panggilan terhadap Olga untuk datang menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Rabu (25/9). Namun, presenter sekaligus komedian itu tak memenuhi panggilan tanpa alasan yang jelas.


"Penyidik akan melayangkan panggilan kedua, hari ini atau besok. Kamis depan, diharapkan bisa datang untuk diperiksa," ujarnya, di Mapolda Metro Jaya, Kamis (26/9).


Rikwanto mengatakan, jika Olga kembali tak memenuhi panggilan tanpa alasan yang jelas, pihaknya akan melakukan jemput paksa.


"Kalau tidak datang sesuai ketentuan, akan dijemput paksa. Namun, sebelumnya penyidik punya kewajiban untuk mengecek apakah karena sakit atau ada hal yang tidak bisa ditinggal. Nanti akan dikomunikasikan," ungkapnya.


Sebelumnya diketahui, Olga Syahputra harus berurusan dengan polisi, lantaran seorang dokter atas nama Febby Karina, melaporkannya ke polisi dengan nomor laporan LP/2077/IV/2013/PMJ/Dit Reskrimum, Rabu (19/6). Olga diduga telah melakukan tindak pidana pencemaran nama baik, fitnah, perbuatan tidak menyenangkan, serta melanggar UU ITE.


Kronologis kejadian berawal ketika pelapor yang merupakan warga Jalan Bunga Rampai VI No. 25, RT02/RW08, Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur, itu menyambangi Studio ANTV Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, tanggal 23 Mei 2013 lalu.


Berdasarkan keterangan pelapor selaku korban, seorang saksi bernama Kartika memintanya datang sebagai dokter atau kunjungan profesional ke lokasi. Namun, tiba-tiba saja pelapor ditarik masuk ke area lokasi syuting acara Pesbukers Live. Kemudian, Olga mengatakan kalau pelapor adalah "punya" saksi Yudi, seorang karyawan ANTV, dan hanya pura-pura saja menjadi dokter mau menyuntik, padahal datang diajak Yudi.


Ia juga mengatakan bahwa pelapor telah makan bersama dengan Yudi, jalan hingga pulang jam 23.00 WIB, telah selingkuh, serta bikin kacau rumah tangga orang. Atas laporan itu, Olga diduga melanggar Pasal 310 KUHP, 311 KUHP, Pasal 335 KUHP, dan Pasal 27 Ayat (3) Jo Pasal 45 Ayat (1) UU 11/2008 tentang ITE.


19.38 | 0 komentar | Read More

Inilah Profil 10 Kandidat Dirjen Pemasyarakat (Bagian 3)





JAKARTA, KOMPAS.com – Pemberitaan mengenai institusi pemasyarakatan, terutama akhir-akhir ini, dipenuhi nuansa buram. Mulai dari jumlah warga binaan yang melebihi kapasitas, beredarnya telepon gengam bahkan narkoba di dalam lembaga pemasyarakatan, sampai beragam peristiwa kerusuhan yang tak jarang memakan korban jiwa.


Segala tantangan tersebut menghadang 10 kandidat yang kini tengah menjalani seleksi terbuka untuk menjadi Dirjen Pemasyarakatan. Mereka adalah Adrianus E Meliala, F Haru Tamtomo, Gunarso, Handoyo Sudradjat, I Wayan Sukerta, Ma’mun, Mohammad Ghazalie, Rusdianto, Yon Suharyono, dan Y Ambeg Paramarta (baca: 10 Calon Dirjen Pemasyarakatan Lolos Tes Tertulis).


Berikut adalah bagian ketiga dari empat tulisan tentang profil para kandidat Dirjen Pemasyarakatan yang kini masih menjalani seleksi terbuka. Masukan mengenai rekam jejak para kandidat dapat disampaikan melalui nomor telepon 081392003339 atau e-mail: pansel.dirjenpas@kemenkumham.go.id



6. Mohammad Ghazalie


Wisudawan terbaik Akademi Ilmu Pemasyarakatan 1982 ini adalah kelahiran Banda Aceh pada 1957. Berkarier di Kementerian Hukum dan HAM, tetapi mulai 2009 dia diperbantukan ke Dewan Ketahanan Nasional dan sekarang dia Staf Ahli Bidang Hukum Sekretariat Jenderal Wantanas.


Menggenggam gelar doktor di bidang Manajemen Pendidikan dari Universitas Negeri Jakarta, Ghazali menawarkan program pembenahan pemasyarakatan mulai dari tataran regulasi, serta penempatan narapidana kasus korupsi, narkoba, dan teroris di lapas dengan keamanan super maksimum untuk memutus jaringan. Dia pun menekankan pentingnya peningkatan kapasitas dan integritas petugas lembaga pemasyarakatan dan rumah tahanan, selain peningkatan kerja sama lintas sektoral dengan lembaga lain.


Posisi eselon I didapatkan Ghazalie di Dewan Ketahanan Nasional. Data LHKPN Ghazalie memperlihatkan kesederhanaan dalam kesehariannya, yang membuatnya sampai saat ini bahkan tidak memiliki mobil pribadi.


LHKPN 2012, harta bergerak milik Ghazalie tercatat hanya senilai Rp 140 juta berupa bangunan di Tangerang, harta bergerak berupa dua sepeda motor senilai Rp 22 juga, serta perhiasan dan tabungan senilai Rp 190 juta.


7. Ma’mun


Kepala Kanwil Kemenkuhmam Kalimantan Selatan ini adalah lulusan terbaik Akademi Ilmu Pemasyarakatan pada 1980, kelahiran 1957. Dia melewatkan karier panjangnya  dengan menjadi kepala lapas dan kepala rutan di banyak tempat. Salah satu lapas yang pernah dia pimpin adalah Kalapas Klas I Bandar Lampung yang di masa kepemimpinannya menjadi Juara I Lapas Klas I Terbaik.


Sosok yang menurut para anak buahnya sangat ramah, tak pelit berbagi ilmu , dan tak membeda-bedakan latar belakang pendidikan anak buah, mengusulkan perubahan struktur organisasi dan optimalisasi fungsi unit pelaksana teknis untuk pembenahan pemasyarakatan. Pemilik gelar master hukum dari Universitas Krisnadwipayana Jakarta ini pun mengusung program pelatihan pelatihan untuk jajaran sumber daya manusia pemasyarakatan, perbaikan pola karier, diklat teknis, dan pembenahan postur anggaran UPT pemasyarakatan.


LHKPN 2013 Ma’mun mencatatkan kepemilikan harta tak bergerak berupa tanah dan bangunan di Sragen, Jawa Tengah, senilai Rp 125 juta. Lalu tercatat kepemilikan harta bergerak berupa mobil dan motor senilai Rp 125 juta.


8. I Wayan Sukerta


Enam kali menjadi kepala lembaga pemasyarakatan, I Wayan Sukerta dikenal sebagai “orang lapangan” dan kenyang seluk-beluk persoalan pemasyarakatan. Wayan pernah menjadi Kalapas IIB Takalar, Karutan Klas I Makasar, Kalapas Klas IIA Bogor, serta Kalapas Klas IA di Madiun, Malang dan Cipinang.


Pada 2011, Wayan menjadi Direktur Bimbingan Kemasyarakatan dan Pengentasan Anak. Ketika menjabat Kakanwil Sulawesi Utara, pernah mendapat penilaian sebagai Kanwil Terbaik Ketiga pada 2012. Ini adalah penghargaan kedua Wayan setelah pada 2007 meraih predikat Lapas Terbaik dalam bidang perawatan, pelayanan narapidana dan tahanan untuk Lapas Klas IIA Bogor.


Kakanwil Sumatera Utara yang baru dilantik ini mengenyam pendidikan diploma di Akademi Ilmu Pemasyarakatan, sarjana di STIA LAN, sarjana di Universitas Satria Makasar, dan magister di Universitas Muslim Makasar. Wayan adalah lulusan Sekolah Menengah Pekerjaan Sosial yang bidang ilmunya relatif dekat dengan tugas dan fungsi pemasyarakatan.


Dalam makalahnya, Wayan mengusung tiga klaster solusi penanganan masalah pemasyarakatan meliputi jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang. Wayan menyebutkan, kebijakan crash program perlu dioptimalkan, tidak hanya untuk pembebasan bersyarat, tetapi juga cuti bersyarat dan cuti menjelang bebas.


Dalam LHKPN 2012, Wayan memiliki total kekayaan Rp 1,573 miliar, dengan Rp 714,689 juta harta tak bergerak, harta bergerak Rp 229 juta, harta bergerak lainnya Rp 103 juta, dan harta setara kas Rp 527,113 juta.



Selanjutnya...


Inilah Profil 10 Kandidat Dirjen Pemasyarakat (Bagian 4)



Sebelumnya...
Inilah Profil 10 Kandidat Dirjen Pemasyarakat (Bagian 1)
Inilah Profil 10 Kandidat Dirjen Pemasyarakat (Bagian 2)





Editor : Heru Margianto
















19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Angka-angka Menarik Jelang GP Aragon





ARAGON, KOMPAS.com — Sirkuit MotorLand Aragon akan menjadi tempat digelarnya GP Aragon, akhir pekan ini, yang merupakan seri ke-14 dari total 18 balapan musim ini. Angka paling penting di sini tentu saja 25, yakni poin maksimal yang bisa diraih juara balapan. Tetapi, masih banyak angka-angka menarik lainnya jelang pelaksanaan keempat GP Aragon.

71 - Bradley Smith mengoleksi 71 angka dari 13 balapan MotoGP yang sudah berjalan. Ini merupakan skor tertinggi yang dicatat pebalap Inggris saat menjadi rookie MotoGP sejak James Toseland melakukannya pada 2008, dengan koleksi 105 poin.

43 tahun - Pada hari pertama sesi latihan bebas di GP Aragon, tepat 43 tahun saat Barry Sheene melakukan debut balapannya di Sirkuit Montjuic, Barcelona. Sheene memimpin hampir sepanjang balapan, tetapi akhirnya finis kedua, setelah Angel Nieto.

28 - Finis kelima pada GP San Marnio, dua pekan lalu, bagi Dominique Aegerter adalah balapan ke-28 secara berurutan di mana dia selalu meraih poin. Pebalap Moto2 ini terakhir gagal meraih poin di GP Qatar, yang merupakan seri pembuka musim lalu.

28 - Tepat pada hari balapan GP Aragon, Minggu (29/9/2013), Dani Pedrosa akan genap berusia 28 tahun.

25 - Pada hari pertama sesi latihan bebas GP Aragon, Jumat (27/9/2013), pebalap Moto2, Nico Terol, akan merayakan ulang tahun ke-25.

16 - Pebalap KTM memenangi 16 balapan terakhir Moto3. Ini adalah sukses ketiga terpanjang dari satu pabrikan menang secara beruntun di kelas paling kecil. Hanya Honda yang bisa meraih rangkaian kemenangan terpanjang secara beruntun, yakni 19 kali pada 1990/91 dan 17 pada 1992/93.

4 - Tiga pebalap yang sama (Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, dan Marc Marquez) selalu berada di podium pada empat balapan MotoGP terakhir. Ini adalah kali pertama tiga pebalap yang sama naik podium di empat balapan MotoGP.

4 - Valentino Rossi selalu finis keempat pada empat balapan terakhir. Dia adalah pebalap kedua yang melakukannya, setelah Ron Haslam finis keempat secara beruntun di balapan 500cc pada 1984.

3 - Dengan gagalnya Yuki Takahashi memulai balapan di Misano, berarti tinggal tiga pebalap yang mencatat rekor 100 persen balapan sejak Moto2 digelar pertama pada 2010, yakni Scott Redding, Dominique Aegerter, dan Simone Corsi.

3 - MotorLand Aragon adalah satu dari hanya tiga sirkuit musim ini di mana Jorge Lorenzo belum pernah menang di tiga kelas berbeda. Dua lainnya adalah Sachsenring (Jerman) dan Sirkuit Americas (Austin).

2 - Pada GP Aragon nanti, Maria Herrera Muñoz akan ikut balapan Moto3 dengan fasilitas wild card. Artinya, ini adalah kali pertama sejak GP Spanyol 1994 akan ada pebalap wanita yang ikut Grand Prix. Pada GP Spanyol, Daniela Tognoli dan Tomoko Igata memulai balapan 125cc.

2 - MotorLand Aragon adalah satu dari hanya dua sirkuit musim ini, bersama Austin, di mana Yamaha belum pernah menang di kelas MotoGP.

2 - Dua pebalap Ducati naik podium pada GP Aragon perdana, 2010, yakni Casey Stoner yang finis pertama dan Nicky Hayden di urutan ketiga. Ini adalah kali terakhir dua pebalap Ducati naik podium secara bersamaan.




Editor : Pipit Puspita Rini















19.11 | 0 komentar | Read More

Mahasiswa Bakar Pagar Proyek Rusun Kampung Melayu

Written By Kompdub on Rabu, 25 September 2013 | 19.59





JAKARTA, KOMPAS.com - Belasan orang yang diduga mahasiswa dari universitas swasta di Jalan Jatinegara Barat, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, membakar pagar depan proyek pembangunan rumah susun sewa (rusunawa) Kampung Melayu persis di samping kampus mereka, Rabu (25/9/2013). Belum diketahui pasti penyebab kemarahan para pelaku anarkistis itu.


Koordinator lapangan proyek tersebut, Asep (43) mengatakan, kejadian berlangsung pada pukul 15.30 WIB. Ia tidak mengetahui secara jelas tuntutan dari para pelaku pembakaran. Ada yang menyebutkan bahwa proyek rusun itu mengganggu aktivitas di sekitarnya. Ada pula yang menyebut aksi itu dilakukan sebagai bentuk penolakan pembongkaran tempat ibadah yang di dalam kawasan tersebut.


Asep mengatakan, mahasiswa-mahasiswa itu tiba-tiba datang dan membagar pagar. "Awalnya sebenarnya saya enggak tahu apa yang dituntut karena enggak ada pemberitahuan apa-apa. Mereka bicara hentikan kegiatan pembangunan proyek karena mengganggu," kata Asep kepada wartawan di lokasi kejadian, Rabu sore.


Asep mengatakan, jumlah mahasiswa yang melakukan aksi anarkistis itu sekitar 15 orang. Mereka mendorong pintu pagar, lalu membakar pagar dan tripleks. "Setengah jaman pembakaran. Kalau tidak ditangani besar juga karena ada kabel listrik yang rendah juga. Takutnya api merembet ke kabel," ujar Asep.


Asep memilih tidak bertemu dengan para mahasiswa agar situasi tidak bertambah panas. Ia sudah melaporkan kejadian tersebut di Kepolisian Sektor Jatinegara.


Lokasi tersebut merupakan bongkaran bangunan kantor suku dinas di wilayah Jakarta Timur untuk pembangunan rusun bagi warga Kampung Melayu dalam program normalisasi Sungai Ciliwung. Petugas polisi mendatangi lokasi kejadian dan melakukan penyelidikan.





Editor : Laksono Hari Wiwoho
















19.59 | 0 komentar | Read More

Prancis Beri Penghargaan Kesenian untuk Drumer The Beatles


Monaco - Drumer band legendaris The Beatles, Ringo Starr, menerima penghargaan kesenian dari pemerintah Prancis, Selasa (24/9). Starr dinobatkan sebagai Commandeur dari Ordre des Arts et des Lettres, sebuah klub ekslusif yang terdiri dari seniman papan atas dunia.


Starr menerima penghargaan itu Museum Oseanografis di Monaco, tempat dua lukisannya dipamerkan. Penghargaan itu diserahkan oleh Duta Besar Prancis, Hugues Moret.


Dalam klub itu Starr akan bergabung dengan sejumlah seniman seperti sutradara film asal China, Wong Kar Wai, aktor Skotlandia Sean Connery, penyanyi David Bowie, dan penyair Irlandia, Seamus Heaney.


"Saya adalah seorang penabuh drum, tetapi saya juga bisa melakukan hal lain. Misalnya melukis, hidup, bernafas," seloroh Starr yang kini berusia 73 tahun.


19.38 | 0 komentar | Read More

Pasek Dukung KPK Pidanakan Pembocor Surat Olly






JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Komisi III DPR RI, Gede Pasek Suardika, mendukung rencana Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memidanakan pelaku pembocor surat permohonan penggeledahan rumah bendahara umum PDI Perjuangan, Olly Dondokambey.

"Katanya mau dilaporin pidana. Setuju saya dukung," ujar Pasek di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (25/9/2013).

Politisi Partai Demokrat tersebut menambahkan, KPK seharusnya juga mempidanakan dua kasus sebelumnya yang terkait dengan bocornya surat perintah penyidikan (sprindik) mantan Ketua Umum PD, Anas Urbaningrum dan dugaan sprindik palsu Menteri ESDM Jero Wacik dan bupati Bogor, Rachmat Yasin.

"Kalau mau lapor, lapor juga dong dugaan sprindik palsu. Orang yang disebut sudah menjadi korban. Itu kan palsu. Terus yang bocor sprindik AU, itu pidana juga," katanya.

Ia juga menilai fungsi pengawasan internal di KPK tidak berjalan. Menurut Pasek, tugas para pimpinan KPK tidak hanya memimpin, mendidik, tetapi juga mengawasi. "Dulu enggak pernah ada kejadian (bocornya surat dari internal KPK). Itu artinya tidak steril lagi," ucapnya.

Sebelumnya, KPK berencana menggeledah rumah Olly di Manado, salah satunya yang beralamat di Jalan Manibang, Kelurahan Malalayang, Kota Manado. Namun, rencana penggeledahan itu bocor sejak Senin (23/9/2013) malam.

Surat permintaan izin untuk menggeledah rumah Olly yang disampaikan KPK kepada Pengadilan Tipikor Manado beredar di media sejak Selasa (24/9/2013). Sejak Rabu (25/9/2013) pagi pukul 09.00 WITA, petugas KPK menggeledah rumah Olly hingga pukul 14.00 WITA. Penggeledahan tersebut dilakukan karena KPK menduga ada jejak-jejak tersangka di rumah Olly.

Adapun tersangka yang dimaksud adalah mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng, Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kemenpora Deddy Kusdinar, serta mantan petinggi PT Adhi Karya Teuku Bagus Muhammad Noor.

Juru Bicara KPK Johan Budi mengungkapkan, pembocoran ini menghambat proses penggeledahan KPK. Pelaku pembocorannya pun, menurut Johan, bisa saja dipidana. Adapun, Olly berstatus sebagai saksi dalam kasus Hambalang. Dia pernah diperiksa KPK beberapa waktu lalu.

Seusai diperiksa sebagai saksi, Olly membantah tudingan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin yang mengatakan dia menerima uang dari proyek Hambalang. Saat proyek Hambalang dibahas di DPR, Olly menjadi pimpinan Badan Anggaran DPR.




Editor : Hindra Liauw


















19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Bellaetrix Susul Linda ke Babak Kedua Indonesia GPG





YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia, Bellaetrix Manuputty mengalahkan rekan senegara, Susanto Yulia Yosephin, dengan dua game langsung 21-11, 21-15, pada babak pertama Yonex-Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold (GPG) 2013 di GOR Amongraga, Yogyakarta, Rabu (25/9/2013).

Bella menekan permainan Yulia sejak awal pertandinga dan memimpin 9-3 pada game pertama. Ia terus mendikte lawan dan menutup game ini dengan 21-11.

Bella kembali bermain baik di awal game kedua. Namun, Yulia memberikan perlawanan dan bahkan sempat unggul 10-7. Bella bermain lebih hati-hati dan mengejar 10 sama, sebelum kembali unggul dan mengakhiri game dengan 21-15.

Kemenangan tersebut mengantar Bella maju ke babak kedua, menyusul Linda. Selanjutnya, Bella akan menghadapi pemain Indonesia lainnya, Yeni Asmarani, yang lebih dulu lolos setelah mengalahkan wakil Filipina, Malvinne Ann Venice Alcala, dengan rubber game 21-17, 15-21, 21-13.

Tunggal Indonesia lainnya, Hana Ramadhini, juga lolos setelah memenangi pertandingan melawan wakil Meksiko, Cynthia Gonzalez, 21-10, 21-9.

Sementara itu, Hera Desi yang merupakan unggulan keenam, terhenti karena kalah dari tunggal muda China, Di Suo, dengan 16-21, 20-22.




Editor : Pipit Puspita Rini















19.11 | 0 komentar | Read More

Basuki Ancam Usir Warga Ria Rio yang Tolak Relokasi

Written By Kompdub on Selasa, 24 September 2013 | 19.58





JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyatakan, Pemerintah Provinsi DKI akan tetap mengambil alih lahan yang ditempati warga sekitar Waduk Ria Rio, Pulogadung, Jakarta Timur. Jika warga menolak direlokasi, maka Pemprov DKI akan mengusir warga dari tanah negara.


"Solusinya mereka tetap diusir karena tinggal di tempat negara," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Selasa (24/9/2013).


Hari ini warga Waduk Ria Rio batal mengikuti undian penempatan Rusun Pinus Elok, Cakung, Jakarta Timur. Warga masih berkeberatan menerima uang kerahiman sebesar Rp 1 juta. Warga juga mempertanyakan kesiapan Rusun Pinus Elok sebagai tempat hunian baru mereka.


Basuki menilai, penolakan oleh warga itu terjadi karena mereka ingin membeli rumah sendiri. Selain itu, mereka juga telah mendapat uang kerahiman sebesar Rp 1 juta per kepala keluarga untuk sewa rumah sebelum rusunnya jadi. "Enggak ada sanksi. Tanyalah kepada mereka," kata pria yang akrab disapa Ahok tersebut.


Secara terpisah, Camat Pulogadung Teguh Hendrawan menjelaskan bahwa Rusun Pinus Elok telah siap dihuni pada akhir bulan ini. Teguh mengatakan akan tetap melakukan penertiban walaupun warga masih menolak direlokasi.


"Yang penting kita sudah melaksanakan perintah Gubernur untuk melakukan pengundian rusun. Kalau warga tidak mau melakukan pengundian, ya sudah. Penertiban tetap akan berjalan, tapi rusun dapatnya seadanya," kata dia.





Editor : Laksono Hari Wiwoho







Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:











19.58 | 0 komentar | Read More

Basuki Ancam Usir Warga Ria Rio yang Tolak Relokasi





JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyatakan, Pemerintah Provinsi DKI akan tetap mengambil alih lahan yang ditempati warga sekitar Waduk Ria Rio, Pulogadung, Jakarta Timur. Jika warga menolak direlokasi, maka Pemprov DKI akan mengusir warga dari tanah negara.


"Solusinya mereka tetap diusir karena tinggal di tempat negara," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Selasa (24/9/2013).


Hari ini warga Waduk Ria Rio batal mengikuti undian penempatan Rusun Pinus Elok, Cakung, Jakarta Timur. Warga masih berkeberatan menerima uang kerahiman sebesar Rp 1 juta. Warga juga mempertanyakan kesiapan Rusun Pinus Elok sebagai tempat hunian baru mereka.


Basuki menilai, penolakan oleh warga itu terjadi karena mereka ingin membeli rumah sendiri. Selain itu, mereka juga telah mendapat uang kerahiman sebesar Rp 1 juta per kepala keluarga untuk sewa rumah sebelum rusunnya jadi. "Enggak ada sanksi. Tanyalah kepada mereka," kata pria yang akrab disapa Ahok tersebut.


Secara terpisah, Camat Pulogadung Teguh Hendrawan menjelaskan bahwa Rusun Pinus Elok telah siap dihuni pada akhir bulan ini. Teguh mengatakan akan tetap melakukan penertiban walaupun warga masih menolak direlokasi.


"Yang penting kita sudah melaksanakan perintah Gubernur untuk melakukan pengundian rusun. Kalau warga tidak mau melakukan pengundian, ya sudah. Penertiban tetap akan berjalan, tapi rusun dapatnya seadanya," kata dia.





Editor : Laksono Hari Wiwoho







Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:











19.47 | 0 komentar | Read More

Daus Mini Kaget Dituduh Selingkuh oleh Istrinya


Jakarta - Komedian Ahmad Firdaus alias Daus Mini kaget bukan kepalang saat mendengar istrinya mengutarakan dirinya berselingkuh dengan seorang wanita. Bahkan komedian bertubuh mungil itu tak habis pikir kenapa wanita yang dinikahinya 17 Juli 2011 itu menuduhnya seperti itu.


"Jujur saja, saya beserta keluarga belum siap diberikan pertanyaan seperti ini. Syok dan kaget dapat berita ini, lebih parah dari berita sebelumnya," ungkap Daus Mini saat ditemui dikediamannya di Depok, Jawa Barat, Selasa (24/9).


Lebih lanjut Daus mengungkapkan pemberitaan tentang hubungan rumah tangganya terlalu dibesar-besarkan oleh media, sehingga memperkeruh suasana dalam rumah tangganya.


"Dulu masalah anak, sekarang bisa dikatakan musibah karena Daus selingkuh," paparnya kesal.


Daus sendiri saat ini tidak ingin berpanjang lebar bercerita masalah yang sedang dihadapinya agar tak menimbulkan salah persepsi yang lebih dalam.


"Daus belum bisa ngomong banyak dan panjang lebar. Kalau Daus menjelaskan sendiri nanti takut terjadi salah paham, yang jelas Daus ingin menyelesaikan masalah ini dengan istri dulu," tuturnya.


Isu perselingkuhan antara Daus Mini dengan seorang wanita bermula dari Istri Daus yang membeberkan suaminya kini telah berubah dan memiliki wanita idaman lainnya. Hal itu disebabkan karena dalam Handphone Daus Mini ditemukan pesan-pesan mesra yang dikirimkan kepada seorang wanita.


19.38 | 0 komentar | Read More

Budi: SBY Membuat Penyidikan Simulator Dilimpahkan ke KPK






JAKARTA, KOMPAS.com - Terdakwa kasus dugaan korupsi pengadaan driving simulator SIM di Korps Lalu Lintas Polri, Budi Susanto, melalui kuasa hukumnya, Rufinus Hotmaulna, menilai tanggapan jaksa KPK atas eksepsi kliennya tak masuk akal. Menurutnya sudah sangat jelas bahwa pidato Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang membuat Polri melimpahkan penyidikan kasus simulator ke KPK.

"Dia (jaksa KPK) tidak mengakui pidato Presiden. Padahal semua dunia ini tahu (Presiden) SBY yang membuat semua ini menjadi pindah (dilimpahkan ke KPK)," ujar Rufinus, Selasa (24/9/2013).

Sebelumnya, menurut pihak Budi, Polri seharusnya dapat menolak perintah Presiden karena pidato pada 8 Oktober 2012 itu bukanlah produk hukum. Pelimpahan kasus dari Polri ke KPK dianggap tidak sah karena tidak diatur dalam KUHAP.

"Jadi memang kami melihat tanggapan (eksepsi) ini sangat tidak masuk akal karena tidak ada satu KUHAP pun yang mengatur itu," katanya.

Sementara dalam menanggapi eksepsi Budi, jaksa KPK menegaskan bahwa penyidikan kasus simulator memang kewenangan KPK sepenuhnya. KPK tidak perlu menunggu pelimpahan dari Mabes Polri sehingga tidak ada kaitannya dengan pidato Presiden.

Jaksa menjelaskan hal itu berdasarkan Pasal 50 ayat (3) dan (4) Undang-undang KPK. Jika KPK sudah menyidik perkara yang sama dengan Kepolisian dan Kejaksaan maka dua lembaga hukum tersebut harus menghentikan penyidikan.

Untuk diketahui, KPK dan Polri sebelumnya sama-sama menangani kasus dugaan korupsi simulator. Dua lembaga itu memiliki tiga tersangka yang sama. Ketiganya yakni, Wakakorlantas Brigjen Didik Purnomo sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) proyek, pihak pemenang tender Direktur Utama PT Citra Mandiri Metalindo Abadi (PT CMMA) Budi Susanto dan Direktur Utama PT Inovasi Teknologi Indonesia (PT ITI) Sukoco S Bambang sebagai pihak subkontraktor.

Polri kemudian menahan tersangkanya. Pada September lalu, Polri juga telah melimpahkan berkas perkara para tersangkanya kepada Kejaksaan Agung. Hubungan KPK dan Polri saat itu sempat memanas.

Kewenangan penanganan kasus simulator SIM akhirnya ditengahi oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dalam pidatonya, Senin (8/10/2012) malam. Presiden menyampaikan, bahwa kasus tersebut ditangani oleh KPK. Namun, jika ditemukan kasus berbeda terkait penyimpangan pengadaan barang dan jasa akan ditangani oleh Polri.

Atas intruksi Presiden, akhirnya Polri menyerahkan tiga tersangkanya itu pada KPK. Budi didakwa memperkaya diri sendiri sebesar Rp 88,4 miliar dari proyek pengadaan driving simulator SIM di Korlantas Polri. Budi juga disebut memperkaya orang lain yaitu mantan Kakorlantas Polri Inspektur Jenderal (Irjen) Djoko Susilo sebesar Rp 36,9 miliar, Wakakorlantas Brigjen (Pol) Didik Purnomo sebesar Rp 50 juta, Direktur PT Inovasi Teknologi Indonesia (PT ITI) Sukotjo S Bambang sebesar Rp 3,9 miliar.

Dalam dakwaan juga dikatakan Budi telah memperkaya pihak lain yaitu Primkoppol Polri senilai Rp 15 miliar. Selain itu kepada Wahyu Indra Rp 500 juta, Gusti Ketut Gunawa Rp 50 juta, Darsian Rp 50 juta, dan Warsono Sugantoro alias Jumadi sebesar Rp 20 juta.

Perbuatannya disebut telah merugikan keuangan negara sebesar Rp 144,984 miliar atau Rp 121,830 miliar dalam perhitungan kerugian negara oleh ahli dari BPK RI.




Editor : Hindra Liauw


















19.31 | 0 komentar | Read More

Li Yongbo Ingin Ciptakan 100 Juara Dunia Bulu Tangkis





BEIJING, KOMPAS.com - Pelatih kepala bulu tangkis China, Li Yongbo, mengungkapkan dedikasinya yang tinggi dengan memasang target menghasilkan 100 juara dunia di bawah kepemimpinannya. Pelatih yang juga mantan pebulu tangkis ini mengatakan, tak akan berhenti sebelum targetnya tercapai, bahkan ia ingin lebih.

Hingga saat ini, Li Yongbo telah menghasilkan 75 pebulu tangkis yang berhasil menjadi juara dunia. "Masih 25 juara dunia lagi sebelum genap 100. Tapi walaupun sudah 100 juara dunia, saya belum selesai," aku Li Yingbo seperti dilansir situs berita China, sports sina.

Menurut Li Yongbo, kesuksesan terbesarnya adalah ketika bisa menghasilkan pemain hebat seperti Lin Dan, Cai Yun, dan Fu Haifeng, yang masih bermain meski usia mereka sudah tidak muda.

"Pemain seperti mereka (Lin Dan, Cai, dan Fu) tak tergantikan. Saya mengagumi mereka, terutama Lin Dan. Bukan hanya saat bermain di lapangan, sikap Lin Dan saat berlatih juga patut dicontoh. Ia absen selama setahun, tapi tak pernah berhenti berlatih, selain itu dia juga tidak cedera. Pemain mana yang bisa tetap juara dunia setelah satu tahun absen kalau tidak latihan rutin seperti Lin Dan?"

Selain mendukung pemain-pemain senior, Li Yongbo berharap bisa lebih mendorong pemain muda China agar memiliki mental juara.

Memisah Cai/Fu untuk berpasangan dengan pemain muda juga menjadi salah satu cara agar pemain yunior dapat belajar dari seniornya. Cai akan berpasangan dengan Chai Biao dan Fu akan berpasangan dengan Hong Wei.

"Pengalaman ini bagus untuk pemain muda dan tidak membuat pemain yang lebih senior kehilangan semangat saat bertanding," tandas Li Yongbo.




Editor : Pipit Puspita Rini















19.11 | 0 komentar | Read More

Suwandi, Korban GOR Koja Ambruk, Jalani Perawatan Pascaoperasi

Written By Kompdub on Senin, 23 September 2013 | 19.58





JAKARTA, KOMPAS.com - Suwandi (32), salah satu korban luka dalam musibah ambruknya tangga proyek pembangunan Gedung Olahraga (GOR) Koja pada Kamis (19/9/2013) petang, masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Pelabuhan Jakarta Utara. Suwandi harus menjalani operasi pada kaki kanannya.


Kepala Bidang Humas Rumah Sakit Pelabuhan Nining mengatakan, Suwandi sudah menjalani operasi selama dua jam pada Sabtu (21/9/2013) pekan lalu. Tindakan operasi diperlukan agar pembuluh darah di kaki kanannya lancar. Kaki Suwandi sempat terjepit reruntuhan peyangga tangga yang menyebabkan aliran pembuluh darahnya tidak lancar.


"Kita usahakan aliran pembuluh darahnya apakah hasil operasinya sesuai dengan keinginan kita," ujar Nining.


Nining mengatakan, tindakan fisioterapi akan dilakukan setelah melihat perkembangan hasil operasi. Operasi yang dijalani Suwandi termasuk operasi besar. Namun, karena bagian kaki yang dioperasi kecil, kondisi korban tidak terlalu mengkhawatirkan. Sampai saat ini Suwandi dalam keadaan sadar.


Nining menyebutkan, seluruh biaya pengobatan Suwandi ditanggung oleh perusahaan pelaksana proyek. Korban juga mendapatkan santunan dana dari Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta sebesar Rp 10 juta.





Editor : Laksono Hari Wiwoho


















19.58 | 0 komentar | Read More

Suwandi, Korban GOR Koja Ambruk, Jalani Perawatan Pascaoperasi





JAKARTA, KOMPAS.com - Suwandi (32), salah satu korban luka dalam musibah ambruknya tangga proyek pembangunan Gedung Olahraga (GOR) Koja pada Kamis (19/9/2013) petang, masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Pelabuhan Jakarta Utara. Suwandi harus menjalani operasi pada kaki kanannya.


Kepala Bidang Humas Rumah Sakit Pelabuhan Nining mengatakan, Suwandi sudah menjalani operasi selama dua jam pada Sabtu (21/9/2013) pekan lalu. Tindakan operasi diperlukan agar pembuluh darah di kaki kanannya lancar. Kaki Suwandi sempat terjepit reruntuhan peyangga tangga yang menyebabkan aliran pembuluh darahnya tidak lancar.


"Kita usahakan aliran pembuluh darahnya apakah hasil operasinya sesuai dengan keinginan kita," ujar Nining.


Nining mengatakan, tindakan fisioterapi akan dilakukan setelah melihat perkembangan hasil operasi. Operasi yang dijalani Suwandi termasuk operasi besar. Namun, karena bagian kaki yang dioperasi kecil, kondisi korban tidak terlalu mengkhawatirkan. Sampai saat ini Suwandi dalam keadaan sadar.


Nining menyebutkan, seluruh biaya pengobatan Suwandi ditanggung oleh perusahaan pelaksana proyek. Korban juga mendapatkan santunan dana dari Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta sebesar Rp 10 juta.





Editor : Laksono Hari Wiwoho


















19.47 | 0 komentar | Read More

Demokrat: Tolak Mobil Murah, Jokowi Cuma Pencitraan





JAKARTA, KOMPAS.com – Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Ramadhan Pohan mengkritik penolakan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo terhadap kebijakan mobil murah ramah lingkungan. Ramadhan menilai Jokowi terlalu emosional menolak kebijakan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat. Ia menuding penolakan itu hanya untuk pencitraan.


"Masalah mobil murah di RI itu bisa ditentang kebijakan pusat. Bagaimana penjelasannya pemerintah daerah menolak. Saya melihat Ahok (Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama) lebih rasional soal ini dibandingkan Jokowi," ujar Ramadhan di Kompleks Parlemen, Senin (23/9/2013).


Menurut Ramadhan, keberadaan mobil murah sudah cukup baik karena mobil-mobil tersebut ramah lingkungan. Soal dampak kemacetan akibat mobil-mobil murah ini, Ramadhan mengatakan bahwa pemerintah provinsi tetap perlu menjalankan antisipasi regulasi menangani macet.



"Yang dilakukan Jokowi saya paham, beliau sedang berkampanye. Beliai itu sedang pencitraan. Itu silakan saja. Tapi ya mbok ada tempatnya. Kenapa Ahok itu lebih rasional?" ucap Ramadhan.


Ramadhan juga tak habis pikir dengan penolakan serupa yang dilakukan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Jokowi dan Ganjar sama-sama kader PDI Perjuangan, partai yang selama ini berseberangan dengan Demokrat.


"Saya bingung bagaimana Bu Mega (Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri) mengajari para kepala daerahnya. Saya bayangkan kalau Bu Mega jadi presiden, terus kepala daerahnya beda-beda, ini kan enggak benar," ucap Ramadhan.


Mobil murah


Aturan mengenai low cost green car ini tertuang dalam Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 33/M-IND/PER/7/2013 tentang Pengembangan Produksi Kendaraan Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau. Permenperin itu merupakan turunan dari program mobil emisi karbon rendah atau low emission carbon (LEC) yang telah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2013 tentang kendaraan yang dikenakan pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM).


Peraturan itu, antara lain, menyebutkan tentang keringanan pajak bagi penjualan mobil hemat energi. Hal ini memungkinkan produsen mobil menjual mobil di bawah Rp 100 juta. Dengan peraturan itu, mobil dengan kapasitas di bawah 1.200 cc dan konsumsi bahan bakar minyak paling sedikit 20 km per liter dapat dipasarkan tanpa PPnBM.


Dalam beberapa kesempatan, Jokowi menyatakan tidak setuju, tetapi tidak menentang, kebijakan soal mobil murah. Menurutnya, kebijakan tentang mobil murah itu tidak sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Ia menilai bahwa yang dibutuhkan oleh masyarakat adalah transportasi yang nyaman, aman, dan murah. Transportasi itu harus disediakan oleh pemerintah. Dengan demikian, persoalan polusi udara ataupun kemacetan lalu lintas dapat terselesaikan dengan cepat dan tepat.


Jokowi yakin, dengan adanya PP tersebut, masyarakat akan tergiur untuk membeli mobil karena harganya lebih terjangkau. Akibatnya, impian bebas macet di jalan-jalan kota besar akan sulit terlaksana.





Editor : Laksono Hari Wiwoho


















19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Renang Incar 10 Emas ISG






PALEMBANG, Kompas.com -Tim tuan rumah Indonesia menargetkan 10 medali emas cabang renang pada perhelatan olahraga negara-negara Islam atau "Islamic Solidarity Games III" di Palembang, 22 September-1 Oktober 2013, dengan mengandalkan sejumlah atlet nasional.
     
"Pada cabang olahraga renang diperebutkan 40 medali emas oleh 18 negara, dan Indonesia sendiri selaku tuan rumah optimistis dengan raihan 10 medali emas," kata Pelatih Tim Nasional Indonesia Albert C Sutanto seusai memimpin latihan di Arena Akuatik Kompleks Olahraga Jakabaring, Senin.
     
Ia mengemukakan, Timnas Indonesia diperkuat 20 orang atlit, terdiri atas 11 orang putri dan 9 orang putra.  Beberapa nama di antaranya merupakan andalan Indonesia dalam berbagai ajang internasional, seperti I Gede Siman Sudartawa, Triadi Fauzy, Yessy Vennisa Yosaputra, dan Monalisa Arieswaty Lorenza.
     
"Harapan tentunya tertumpu pada Siman karena pada SEA Games tahun 2011 meraih empat medali emas yakni tiga emas nomor perorangan gaya punggung (jarak 50 meter,100 meter, dan 200 meter), dan satu medali emas nomor estafet 4x100 meter gaya ganti," ujarnya.
    
Namun, tidak menutup kemungkinan munculnya atlet lain mampu menyumbangkan medali seperti Triadya Fauzy yang tercatat sebagai peraih tujuh medali emas dan satu perak pada PON Riau tahun 2012. "Triadi memiliki peluang, apalagi baru-baru ini meraih emas pada Kejuaraan Singapore National Age 2013 pada nomor 50 meter gaya bebas putra kelompok senior," katanya.
     
Terkait dengan negara pesaing, mantan perenang nasional ini menyatakan tidak mengetahui secara detail kekuatan masing-masing negara.  Namun, ia memastikan setiap negara telah memiliki nomor-nomor andalan, seperti Indonesia yang membidik nomor gaya punggung putra (50 meter, 100 meter, dan 200 meter, 4x100 meter estafet), gaya bebas 100 meter putra, gaya punggung 200 meter putri.      

"Secara keseluruhan saya buta kekuatan negara asal Timur Tengah, tapi jika melihat latihan pada hari ini memang terdapat atlet yang handal pada nomor tertentu," katanya.

Ia mengharapkan, para anak asuhnya mampu mengeluarkan kemampuan terbaik pada ajang ISG ini, mengingat menjadi ajang uji coba sebelum berlaga di SEA Games Myanmar, Desember 2013.
     
Sementara, ISG sendiri telah dibuka resmi oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (22/9), dengan diikuti 46 negara terdiri atas 1.677 orang atlet dan 599 orang ofisial.
     
Ke-46 negara itu, yakni Aljazair, Azerbaijan, Brunei Darussalam, Mesir, Guyana, Indonesia, Iran, Iraq, Kuwait, Libya, Maladewa, Maroko, Oman, Pakistan, Palestina, Qatar, Saudi Arabia, Sudan, Suriah, Tajikistan, Turkmenistan, Turki, Uni Emirat Arab (UEA).
     
Kemudian, Uganda, Yaman, Guinea, Mauritania, Gambia, Nigeria, Yordania, Togo, Pantai Gading, Senegal, Kamerun, Monzambik, Libanon, Tunisia, Somalia, Bahrain, Jibuti, Bangladesh, Chad, Komoro, Sierra Lione, dan Mali.
     
Sedangkan, pada hari pertama pelaksanaan cabang olahraga renang, Selasa (24/9), akan diperebutkan enam medali emas yakni gaya ganti 400 meter (putra), gaya bebas 200 meter (putri), gaya dada 200 meter (putra), gaya kupu-kupu 100 meter (putri), gaya kupu-kupu 50 meter (putra), dan gaya ganti 4x100 meter estapet (putri).




Editor : Tjahjo Sasongko















19.11 | 0 komentar | Read More

Jakarta Juara Umum Popnas XII, Basuki Janjikan Bonus Rp 1,5 Miliar

Written By Kompdub on Minggu, 22 September 2013 | 19.58






JAKARTA, KOMPAS.com - Kontingen DKI Jakarta ditetapkan sebagai Juara Umum dalam Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XII. Sebagai apresiasi atas prestasi yang telah diraih para pelajar itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan Pemprov DKI Jakarta akan memberikan bonus insentif kepada para atlet yang besarannya mencapai Rp 1,5 miliar.

"Kita sudah sediakan besaran insentif Rp 1,5 miliar untuk dibagikan ke atlet sesuai dengan prestasinya," kata Basuki, di Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (22/9/2013).

Pemberian insentif itu, kata dia, merupakan upaya Pemprov DKI untuk memotivasi para atlet muda, agar ke depannya dapat berprestasi lebih baik kembali. Melalui olahraga pula, lanjut dia, dapat membentuk dan menguatkan mental anak muda di Jakarta. Pembentukan mental itu pulalah yang dapat mengangkat para atlet untuk dapat berprestasi di kancah internasional.

Basuki memberi contoh, salah satu atlet yang fisiknya kurang sempurna, namun mentalnya kuat adalah pesepakbola legendaris asal Argentina, Diego Maradona. "Coba lihat Maradona, tubuhnya pendek, tapi bisa jago sepakbolanya. Ini masalah mental saja, kalau mentalnya kalah, ya pasti kalah," kata pria yang akrab disapa Ahok tersebut.

Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Ratiyono mangaku masih belum mengetahui bagaimana mekanisme pembagian dana insentif tersebut. Kendati demikian, ia memastikan, jumlah insentif yang diberikan tahun ini, jauh lebih besar jika dibandingkan Popnas XI, yang diselenggarakan di Riau.

Sebanyak 324 atlet pelajar asal kontingen DKI Jakarta mengikuti Pekan Olah Raga Pelajar Nasional (Popnas) XII yang digelar di Jakarta, 14-20 September 2013. Kontingen DKI Jakarta menjadi juara umum dalam perhelatan tersebut. Sebanyak 64 emas diraih oleh atlet pelajar DKI. Jumlah itu melampaui target awal DKI untuk dapat menyabet hingga 53 emas. Juara bertahan Jawa Timur harus puas duduk di posisi runner up dengan perolehan sebanyak 43 emas.

Ratiyono mengatakan, banyak cabang olahraga dari DKI yang hasilnya melampaui target awal. Misalnya, dari cabang renang, mendapat 16 emas, dari target awal 8 emas. Cabang karate berhasil meraih 10 emas dari target awal lima emas.

Selain itu, kata dia, cabang bulutangkis beregu putri juga berhasil menyabet medali emas. DKI juga mengungguli perak dan perunggu dibanding provinsi lainnya. Kontingen DKI Jakarta memperoleh 49 perak dan 41 perunggu.

Untuk diketahui, pada Popnas XI 2012 tahun lalu di Riau, peringkat juara umum diraih oleh kontingen dari Jawa Timur. Sedangkan DKI Jakarta duduk di posisi kedua dari 33 provinsi yang turut dalam pertandingan antarpelajar itu. "Makanya di balik kesedihan atas peristiwa ambruknya GOR Koja, kita masih berbahagia karena anak-anak kita sangat berprestasi di Popnas," kata Ratiyono.




Editor : Farid Assifa
















19.58 | 0 komentar | Read More

Jakarta Juara Umum Popnas XII, Basuki Janjikan Bonus Rp 1,5 Miliar






JAKARTA, KOMPAS.com - Kontingen DKI Jakarta ditetapkan sebagai Juara Umum dalam Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XII. Sebagai apresiasi atas prestasi yang telah diraih para pelajar itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan Pemprov DKI Jakarta akan memberikan bonus insentif kepada para atlet yang besarannya mencapai Rp 1,5 miliar.

"Kita sudah sediakan besaran insentif Rp 1,5 miliar untuk dibagikan ke atlet sesuai dengan prestasinya," kata Basuki, di Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (22/9/2013).

Pemberian insentif itu, kata dia, merupakan upaya Pemprov DKI untuk memotivasi para atlet muda, agar ke depannya dapat berprestasi lebih baik kembali. Melalui olahraga pula, lanjut dia, dapat membentuk dan menguatkan mental anak muda di Jakarta. Pembentukan mental itu pulalah yang dapat mengangkat para atlet untuk dapat berprestasi di kancah internasional.

Basuki memberi contoh, salah satu atlet yang fisiknya kurang sempurna, namun mentalnya kuat adalah pesepakbola legendaris asal Argentina, Diego Maradona. "Coba lihat Maradona, tubuhnya pendek, tapi bisa jago sepakbolanya. Ini masalah mental saja, kalau mentalnya kalah, ya pasti kalah," kata pria yang akrab disapa Ahok tersebut.

Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Ratiyono mangaku masih belum mengetahui bagaimana mekanisme pembagian dana insentif tersebut. Kendati demikian, ia memastikan, jumlah insentif yang diberikan tahun ini, jauh lebih besar jika dibandingkan Popnas XI, yang diselenggarakan di Riau.

Sebanyak 324 atlet pelajar asal kontingen DKI Jakarta mengikuti Pekan Olah Raga Pelajar Nasional (Popnas) XII yang digelar di Jakarta, 14-20 September 2013. Kontingen DKI Jakarta menjadi juara umum dalam perhelatan tersebut. Sebanyak 64 emas diraih oleh atlet pelajar DKI. Jumlah itu melampaui target awal DKI untuk dapat menyabet hingga 53 emas. Juara bertahan Jawa Timur harus puas duduk di posisi runner up dengan perolehan sebanyak 43 emas.

Ratiyono mengatakan, banyak cabang olahraga dari DKI yang hasilnya melampaui target awal. Misalnya, dari cabang renang, mendapat 16 emas, dari target awal 8 emas. Cabang karate berhasil meraih 10 emas dari target awal lima emas.

Selain itu, kata dia, cabang bulutangkis beregu putri juga berhasil menyabet medali emas. DKI juga mengungguli perak dan perunggu dibanding provinsi lainnya. Kontingen DKI Jakarta memperoleh 49 perak dan 41 perunggu.

Untuk diketahui, pada Popnas XI 2012 tahun lalu di Riau, peringkat juara umum diraih oleh kontingen dari Jawa Timur. Sedangkan DKI Jakarta duduk di posisi kedua dari 33 provinsi yang turut dalam pertandingan antarpelajar itu. "Makanya di balik kesedihan atas peristiwa ambruknya GOR Koja, kita masih berbahagia karena anak-anak kita sangat berprestasi di Popnas," kata Ratiyono.




Editor : Farid Assifa
















19.47 | 0 komentar | Read More

Bila Harus Dibui, Ahmad Dhani Akan Temani AQJ Tiap Hari


Jakarta - Hampir dua minggu terlewati sejak kecelakaan yang melibatkan Ahmad Abdul Qadir Jaelani (AQJ) putra bungsu Ahmad Dhani terjadi. Kondisi AQJ pun semakin membaik. Namun, hingga kini AQJ yang ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian masih belum diperiksa oleh penyidik terkait kecelakaan tersebut.


AQJ dijerat pasal berlapis yakni Pasal 281 jo 283 jo 287 Ayat (5) jo Pasal 310 Ayat (1) dan (3), dan 4 UU 22 tahun 2009 tentang Lalulintas. Namun karena masih di bawah umur maka AQJ akan didampingi Lembaga Perlindungan Anak (LPA) dalam pemeriksaannya sesuai dengan UU Perlindungan Anak.


Bila nantinya AQJ harus masuk penjara, Dhani mengaku siap menemani anak bungsunya itu didalam penjara. "Saya bilang jangan khawatir, kalau kamu masuk penjara, ayah yang akan temani setiap hari," ungkap musisi asal Surabaya itu di RSPI, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9).


Sebagai seorang ayah, tentunya Dhani juga bertanggung jawab memberikan pengertian terhadap anaknya yang masih berusia 13 tahun itu.


"Saya harus memberikan pengertian, bukan berarti musibah tanpa ada kesalahan. Dia harus merasa bersalah. Saya kasih pemahaman, kalau kamu tidak berubah, berarti kamu salah. Kalau kamu berubah, kamu benar," lanjutnya.


Dua minggu berada di rumah sakit, diakui Dhani AQJ mulai betah. Namun, akibat rasa bersalah, AQJ mengaku takut bila bertemu dengan Polisi. Ketakutan ini membuat AQJ takut bila harus pulang ke rumah meski tim dokter sudah mengizinkan.


"Dia punya mulai punya perasaan takut kalau keluar nanti ketemu polisi, takut ditanya-tanya. Dia masih merasa aman tinggal di kamar hotel (rumah sakit). Tapi saya kasih pengertian bahwa jangan pernah merasa takut karena ada keluarga yang akan setia menemani Dul melewati ini semua," tutur Dhani.


19.38 | 0 komentar | Read More

Satpam Marten, dari “Nyaleg� Banting Setir ke Dunia Hukum






JAKARTA,KOMPAS.com - Petugas satuan pengamanan (satpam) yang juga mahasiswa hukum Marten Boiliu, yang menang melawan pemerintah dan DPR di Mahkamah Konstitusi ternyata pernah menjadi calon anggota legislatif (caleg) DPR. Pengalamannya berpolitik itulah yang mendorong dia menempuh pendidikan hukum dan memiliki bekal mengajukan judicial review (JR) atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakeerjaan.

Pada Pemilu 2009, Marten mencalonkan diri menjadi calon anggota parlemen dari Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK) dari Daerah Pemilihan (Dapil) Nusa Tenggara Timur (NTT). Dia berupaya merebut suara untuk dapat melenggang ke Senayan, Jakarta. “Dari luar sini saya dengar politik itu kotor. Saya berharap bisa memperbaikinya dengan terlibat langsung di dalamnya,” ujar Marten soal alasannya terjun ke dunia politik, saat ditemui di kampusnya di Fakultas Hukum Universitas Kristen Indonesia (UKI), Minggu (22/9/2013).

Bermodal ijazah SMA dan uang tabungan dirinya dan istrinya, satpam yang ditugaskan di PT Telkom, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan itu, mendaftarkan diri menjadi caleg. Dia juga memberanikan diri mengajukan pinjaman uang ke bank. “Gali-gali lobanglah,” kisahnya. Namun  untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak, Marten harus menelan kekalahan dalam perhelatan demokrasi itu.

Dalam perjalanan politiknya itu, dia menyadari, untuk dapat bertahan di panggung politik dia harus rela meninggalkan nuraninya. “Banyak hal yang bertentangan dengan nurani saya. Untuk bisa bertahan, saya harus mengeraskan hati dan untuk itu saya tidak sanggup,” tuturnya soal alasannya menyerah dan mundur dari dunia politik.

Marten mulai pesimistis dapat berjuang dari jalur politik. Dia sadar, dirinya tidak dapat berjuang sendiri membersihkan dunia politik Indonesia. “Istilahnya, kalau sapu lidi ada 100 batang lidi. Yang 99 batang kotor dan hanya satu batang lidi yang bersih, tidak akan bisa membuat yang lain bersih dan menyapu dengan bersih,” ujarnya beranalogi.

Anak petani itu, tidak serta merta bangkit dari kejatuhannya. Dia bahkan mengaku hampir gila karena tekanan yang dialaminya. Namun, berkat dukungan sang istri, Ester Fransisca Nuban, perlahan Marten bangkit dari keterpurukan. “Untuk bisa bangkit saya harus sadar dan sehat. Maka, sedikit demi sedikit saya tutup lubang (membayar utang) waktu saya nyaleg. Lalu saya mulai merencanakan hidup saya selanjutnya,” paparnya.

Dari perenungannya, pada pertengahan 2010, Marten mendaftarkan diri menjadi mahasiswa di Fakultas Hukum Universitas Kristen Indonesia (UKI). Dia memutuskan demikian karena menyaksikan hal-hal yang melanggar hukum dan mendustai nuraninya saat bergelut di dunia politik. “Saya memang sejak kecil sudah tertarik pada hukum. Tapi semakin mantap kuliah di fakultas hukum karena peristiwa waktu nyaleg itu,” ujar anak ketujuh dari delapan bersaudara tersebut.

Tidak seperti mahasiswa UKI kebanyakan, uang yang dimiliki Marten ketika mendaftar kuliah  hanya Rp 200.000. Menurutnya, pada saat itu dana yang dimilikinya hanya cukup untuk membeli formulir dan jaket almamater. Marten kemudian memberanikan diri memohon keringanan dari pihak universitas. Dia meminta diberi waktu lebih panjang untuk melunasi biaya kuliahnya.

“Saya beri jaminan akan saya bayar pada waktu yang kami sepakati bersama,” ungkap dia.

Seperti mendapat keajaiban, Marten dapat menjalani kuliahnya hingga kini memasuki semester 8 dan akan menyusun skripsi. Setiap semester, Martin harus membayar SPP hingga Rp 5 juta. Dengan gaji saat ini hanya sekitar Rp 3 juta dan gaji istri yang tidak jauh berbeda, Marten mengaku harus pandai mengatur keuangan keluarganya.

Ia bersyukur karena tidak perlu membayar sewa rumah kontrakan yang dia tempati bersama keluarganya. Sang pemilik rumah memercayakan dia mengelola beberapa rumah kontrakan dengan imbalan tidak perlu membayar sewa. “Pokoknya, saya ini hidup di tengah keajaiban,” katanya.

Keajaiban lainnya terjadi saat ia menyusun materi permohonan judicial review di MK, 2012 lalu. Marten mengaku sangat membutuhkan komputer sebagai alat kerja. Ia tidak berani menyusun itu di tempat rental komputer karena takut ada pihak yang tidak bertanggung jawab yang dapat mengetahuinya. Di samping, Marten tidak memberi tahu siapa pun soal gugatannya itu selain istrinya.

“Saya berdoa pada Tuhan. Entah bagaimana, puji Tuhan, tiba-tiba ada orang menawarkan membelikan laptop. Memang sulit dijelaskan dengan logika. Tapi itulah mukjizat,” jelasnya.

Hal yang sama juga terjadi pada saat ia membutuhkan printer. Tidak mau pemberian orang-orang itu sia-sia, Marten pun semakin serius mengerjakan materi perlawanannya terhadap pemerintah dan legislator.

Marten juga percaya, kemenangannya di MK adalah keajaiban dari Tuhan, bukan hanya baginya, tetapi juga bagi buruh lain yang bernasib sama dengannya.




Editor : Egidius Patnistik
















19.31 | 0 komentar | Read More

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Membaik






JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah sudah menguat beberapa hari belakangan. Data per hari ini, nilai tukar berada di posisi Rp 9.929. Bank Indonesia (BI) yakin, rupiah terus akan menguat seiring dengan perbaikan ekonomi Amerika Serikat (AS).

"Meski ketidakpastian global masih tinggi, namun diperkirakan tekanan pada nilai tukar akan berkurang seiring dengan perbaikan ekonomi AS," jelas Direktur Departemen Komunikasi, Peter Jacobs, Jumat, (28/6/2013).

BI berharap, tingkat ekspor akan meningkat seiring perbaikan di negeri Paman Sam. Namun, untuk sementara ini, memang tekanan terhadap rupiah masih ada.

Oleh sebab itu, BI akan mementingkan langkah-langkah untuk menjaga stabilitas nilai tukar, moneter, dan makro ekonomi nasional. Namun, BI tidak akan menetapkan angka nilai tukar rupiah untuk bertahan di level nominal tertentu.

BI pun akan mengorbankan cadangan devisa untuk menjaga posisi nilai tukar. Peter bilang, BI tak akan menetapkan angka psikologis cadangan devisa sebesar US$ 100 miliar. Namun ia mengaku tak tahu berapa posisi cadev akhir bulan ini. Pada Mei kemarin, cadev Indonesia sudah menurun ke posisi US$ 105,149 miliar dari sebelumnya US$ 107,269 miliar di bulan April.

Menurut BI, posisi cadev saat ini masih cukup untuk mendukung stabilitas nilai tukar rupiah. "Karena jauh di atas kebutuhan standar internasional," sebut Peter.

Kemudian, bank sentral ini melihat adanya total outflow yang terjadi sebagai uang panas. Ini pun menurutnya lazim, melihat situasi perekonomian yang tidak pasti. Peter menyatakan posisi outflow sekarang cenderung menurun dan membuat nilai tukar Rupiah relatif stabil.

Untuk itu, BI juga berusaha untuk mengantisipasi kebutuhan likuiditas di pasar. Terlebih, adanya peningkatan kebutuhan valas untuk pembayaran utang luar negeri dan repatriasi keuntungan korporasi. Peningkatan ini umum terjadi di periode akhir bulan dan akhir semester.(Annisa Aninditya Wibawa)




Editor : Bambang Priyo Jatmiko













19.29 | 0 komentar | Read More

Aspac Bangkit pada Laga Kedua di Pramusim NBL





SURABAYA, KOMPAS.com - Tim basket Dell Aspac Jakarta bangkit setelah mengalami kekalahan pada hari pertama turnamen pramusim National Basketbal League (NBL). Pada hari kedua, Minggu (22/9/2013), Aspac mengalahkan JNE BSC Bandung Utama, 81-54, di DBL Arena Surabaya.

Aspac menurunkan lima pemain andalan sebagai starter, yakni Okiwira Sanjaya, Anggi Arizki, Fandi Andika Ramadhani, Muhammad Irman, dan Mario Gerungan. Sementara Bandung Utama, menurunkan Haritsa Herlusdityo, Khalif Akbar, Jekky Sagala, Hendrik Agustinus, dan Surliyadin.

Mario sukses membawa Aspac unggul 13-6 pada akhir kuarter pertama. Surliyadin mencoba menipiskan perbedaan skor pada kuarter dua dengan tembakan tiga poin. Tetapi, guard Aspac, Handri Satrya Santosa, membalasnya dengan dua kali tembakan tiga angka. Aspac masih memimpin hingga akhir kuarter dua dengan 34-25.

Pada kuarter tiga dan empat, Bandung Utama masih bergantung pada Surliyadin untuk meraih poin. Sementara Aspac mengandalkan Riko Hantono yang kembali bermain musim ini. Dibantu tembakan tiga angka dari Handri, Aspac akhirnya menyelesaikan pertandingan dengan 81-54.

Handri pencetak angka terbanyak untuk Aspac dengan 20 poin, yang sebagian besar dari hasil three point shoot. Sementara Bandung Utama mendapat sumbangan angka terbanyak dari Surliyadin yang mencetak 21 poin.

Hasil ini menambah rekor pertemuan Aspac menjadi 12-0 atas Bandung Utama (dulu Tonga BSC).




Editor : Pipit Puspita Rini















19.11 | 0 komentar | Read More
techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger